Day 6 :
Setiap manusia hidup pasti akan mati. Dan kematian adalah rahasia Allah, tak seorangpun tahu kapan ia akan kembali padaNya. Suatu saat bila Allah berkehendak, kematian itu akan datang secara tiba-tiba dan dalam keadaan yang tak disangka-sangka. Kadang saat berkendara, ketika tidur atau saat berjalan, bila Allah berkehendak, kematian itu bisa datang, manusia tak dapat mengelaknya.
Tentunya sebagai manusia yang beriman, kita harus mempunyai pondasi yang kuat untuk mempersiapkan diri menghadapNya. Rajin beribadah, sholat lima waktu, dan bersedekah adalah cara kita mendekatkan diri kepada Allah.
Meski kematian itu adalah haknya Allah, setidaknya kita pasti menginginkan sisa umur kita dapat bermanfaat dan penuh berkah. Kita bisa menularkan ilmu yang kita miliki kepada orang lain. Kita dapat berdakwah di jalan Allah. Terlebih kita bisa membantu mereka-mereka yang membutuhkan. Tentunya semua itu bisa terlaksa atas ijin Allah.
Bumi kita semakin tua. Kabar kematian itu hampir setiap hari terdengar. Banyak keluarga atau sanak saudara yang ditinggalkan menangis pilu karena kematian itu begitu tiba-tiba datangnya. Ironisnya, mereka yang dipanggil Allah masih mempunyai mimpi-mimpi yang belum terwujud.
Bahkan yang lebih kelu saat mereka meninggalkan istri dalam keadaan hamil, atau anak-anak yang masih bayi atau kejadian lain yang tragis. Namun, kita memang tak dapat mengelaknya. Yang bisa kita lakukan hanyalah berdoa, memohon kepada Allah agar dipanjangkan umur kita, agar di sisa umur kita makin mempertebal iman Islam kita.
Ada sebuah amalan yang bila kita baca insyaallah umur kita akan dipanjangkan dan diberi kesejahteraan oleh Allah. Yaitu dengan membaca surat At Taubah 128 – 129. Dengan mengamalkan bacaan surat At Taubah ayat 128 dan 129 secara terus menerus setiap selesai sholat Maghrib dan sholat shubuh, insyaallah umur kita bertambah panjang, penuh berkah dan mendapatkan kesejahteraan di dunia dan akhirat.
Marilah kita sama-sama memaknai di setiap sisa umur kita dengan ibadah yang penuh kekusyukan seraya memohon keberkahan atas umur kita. Agar senantiasa kita merasa dekat dengan Allah, sehingga setiap doa yang kita panjatkan kepadaNya insyaallah segera dikabulkan. Amin.
Setiap manusia hidup pasti akan mati. Dan kematian adalah rahasia Allah, tak seorangpun tahu kapan ia akan kembali padaNya. Suatu saat bila Allah berkehendak, kematian itu akan datang secara tiba-tiba dan dalam keadaan yang tak disangka-sangka. Kadang saat berkendara, ketika tidur atau saat berjalan, bila Allah berkehendak, kematian itu bisa datang, manusia tak dapat mengelaknya.
Tentunya sebagai manusia yang beriman, kita harus mempunyai pondasi yang kuat untuk mempersiapkan diri menghadapNya. Rajin beribadah, sholat lima waktu, dan bersedekah adalah cara kita mendekatkan diri kepada Allah.
Meski kematian itu adalah haknya Allah, setidaknya kita pasti menginginkan sisa umur kita dapat bermanfaat dan penuh berkah. Kita bisa menularkan ilmu yang kita miliki kepada orang lain. Kita dapat berdakwah di jalan Allah. Terlebih kita bisa membantu mereka-mereka yang membutuhkan. Tentunya semua itu bisa terlaksa atas ijin Allah.
Bumi kita semakin tua. Kabar kematian itu hampir setiap hari terdengar. Banyak keluarga atau sanak saudara yang ditinggalkan menangis pilu karena kematian itu begitu tiba-tiba datangnya. Ironisnya, mereka yang dipanggil Allah masih mempunyai mimpi-mimpi yang belum terwujud.
Bahkan yang lebih kelu saat mereka meninggalkan istri dalam keadaan hamil, atau anak-anak yang masih bayi atau kejadian lain yang tragis. Namun, kita memang tak dapat mengelaknya. Yang bisa kita lakukan hanyalah berdoa, memohon kepada Allah agar dipanjangkan umur kita, agar di sisa umur kita makin mempertebal iman Islam kita.
Ada sebuah amalan yang bila kita baca insyaallah umur kita akan dipanjangkan dan diberi kesejahteraan oleh Allah. Yaitu dengan membaca surat At Taubah 128 – 129. Dengan mengamalkan bacaan surat At Taubah ayat 128 dan 129 secara terus menerus setiap selesai sholat Maghrib dan sholat shubuh, insyaallah umur kita bertambah panjang, penuh berkah dan mendapatkan kesejahteraan di dunia dan akhirat.
Marilah kita sama-sama memaknai di setiap sisa umur kita dengan ibadah yang penuh kekusyukan seraya memohon keberkahan atas umur kita. Agar senantiasa kita merasa dekat dengan Allah, sehingga setiap doa yang kita panjatkan kepadaNya insyaallah segera dikabulkan. Amin.
0 Komentar
Silahkan berkomentar yang sopan dan tidak saru, berkomentarlah menggunakan nama yang jelas, jangan nyepam atau meninggalkan konten dan link jualan, jadilah blogger yang sportif demi membangun hubungan baik. Terima kasih sudah mengunjungi blog ini...