Siapakah pemilik zodiak Aquarius? Tentunya
mereka yang tanggal lahirnya antara 21 Januari sampai 19 Februari. Kebetulan
aku lahir di tanggal 24 Januari. Dan akulah pemilik zodiak Aquarius itu.
Konon menurut informasi di google, Si Aquarian
ini dikenal memiliki sifat yang sensitive, mudah merasa kesepian dalam hidup, serta
mudah terluka perasaannya. Sepertinya aku banget deh ini. Tiga sifat itu memang
kerapkali menghantuiku. Bersyukurnya, aku bisa mengalihkan sifat-sifat itu
dengan menulis, sehingga tidak baper berkepanjangan.
Bahkan, Si Aquarian
juga tergila-gila akan materi namun tidak serakah. Wah menjurus ke matre nih
hehehe…. Namun ia juga pekerja keras, selalu cekatan dan cepat menyelesaikan
pekerjaan yang dibebankan kepadanya. Bahkan, ketika mempunyai keinginan, ia
akan berusaha melakukan apa saja demi mencapai apa yang ia mau.
Buruknya Si Aquarian sering tak terkontrol dalam berucap
maupun bertindak. Nekatlah pokoknya. Namun pada akhirnya ia akan sangat
menyesali tindakannya begitu menyadari kesalahannya.
Terlepas dari
sifat-sifat diatas, ternyata masih banyak sifat yang dimiliki Si Aquarian, yang
terkadang pemilik zodiak berlambang air ini tidak menyadarainya. Lanjut informasi dari google, diketahui bahwa
Si Aquarian juga memiliki 7 sifat yang jarang diketahui orang, diantaranya:
1. Berprasangka buruk pada apa yang belum
terjadi
Boleh
dibilang Si Aquarian ini paranoid,
dia cenderung menyimpulkan terlebih dahulu sebelum mengetahui apa yang
sebenarnya terjadi. Misalnya, Si Aquarian ini sedang bermusuhan dengan
seseorang. Dalam benaknya, ia pasti berprasangka buruk, bahwa si musuhnya ini
telah menyebarkan keburukannya. Padahal senyatanya, namanya musuh belum tentu seperti
apa yang ia pikirkan. Nah, Si Aquarian ini telah mengambil keputusan dulu bahwa
musuh pasti jelek tabiatnya.
2. Kesan pertama adalah segalanya
Si
Aquarian ini sering menganggap kesan pertama lebih penting. Istilahnya “klik”. Kalau
sejak pertama menjalin persahabatan sudah ada kecocokan, maka hubungan
pertemanan ini dapat berlanjut lama. Namun bila dari awal sudah tidak cocok,
jangan harap bisa merebut hati Si Aquarian. Demikian sebaliknya ketika Si
Aquarian ini mencari teman, selalu kesan pertama yang dilihatnya. Kalau cocok
lanjut, tidak cocok tinggal.
3. Suka akan pujian dan pengakuan
Pemilik
zodiak berlambang air ini pada dasarnya sangat cerdas. Namun, tidak semua
menyadarinya, sehingga saat ia berhasil meraih penghargaan, maka ia pun butuh
dipuji. Bahkan kemampuannya ingin diakui orang banyak.
4. Punya banyak kenalan tapi sedikit teman
Pemilik
zodiak Aquarius ini bukanlah orang yang gampang mencari teman. Meski
ramah, dan selalu memberikan kesan baik, sesungguhnya ia adalah pribadi yang
tertutup. Ia jarang terbuka kepada semua orang. Namun, Si Aquarian ini juga
punya banyak kenalan dan relasi. Sayangnya, tak semua kenalan atau relasinya
ini masuk daftar sahabatnya. Ia termasuk tipe pilih-pilih teman.
5. Rela berkorban bagi orang yang penting
baginya
Karena tipenya yang
suka pilih-pilih teman, membuat Si Aquarian ini kerap menjaga orang terdekatnya
dengan baik. Baginya orang terdekatnya (teman, sahabat, keluarga) adalah
prioritas utamanya. Kebahagiaan mereka adalah kebahagiaan Aquarian. Inilah yang
membuat Si Aquarian rela berkorban demi orang-orang yang dicintainya.
6. Kehilangan adalah ketakutan terbesarnya
Si Aquarian
akan merasakan kesedihan yang berlarut-larut bila ia kehilangan sesuatu.
Misalnya, harus berpisah dengan tetangga dekat, atau diputus pacar, maka Si
Aquarian ini akan larut dalam emosinya, bahkan menangis berkepanjangan. Mungkin
lebih baik dia yang hilang daripada harus melihat kehilangan didepan matanya.
7. Pemikirannya sering tak terduga
Ternyata orang
lain kerap merasa kagum saat ngobrol santai dengan Si Aquarian. Si Aquarian
diyakini mempunyai sudut pandang yang berbeda saat berpendapat. Bahkan, daya
imajinasinya tinggi, membuat Si Aquarian ini sering melempar ide cemerlang yang
tak terduga. Hal semacam ini juga pernah kurasakan, ketika ngobrol santai
dengan seseorang yang baru kukenal, dan obrolan itu mengalir dengan sendiri.
Begitu diakhir obrolan orang tersebut menyampaikan, dia sangat senang ngobrol
denganku. Inilah yang kadang jadi pertanyaanku. Mengapa demikian?
Dan ternyata,
semua sifat Aquarius yang kuintip dari google ini ada padaku. Aku merasa memang
seperti itulah diriku, yang kurasakan dan kualami. Inilah yang membuat diriku
harus introspeksi diri, mempertahankan yang baik-baik dan perlahan membuang
yang buruk.
Saat mengintip ramalan zodiak Aquarius tanggal 3 – 9 Desember 2018, akupun sedikit tersanjung, Minggu ini popularitas Aquarius tengah melambung. Yuk intip cerita tentang Aquarius di minggu ini.
Disebutkan bahwa Aquarius minggu ini tengah naik daun dan popularitasnya terus melambung. Jika Si Aquarian tidak benar-benar puas dengan tim atau kelompoknya saat ini, bisa menggunakan bulan baru di akhir minggu untuk menetapkan beberapa niat baru agar dapat bekerja dengan lebih maju. Minggu ini merupakan minggu yang ideal untuk menetapkan enam minggu kedepan tentang tujuan dan harapan jangka panjang. Bahkan teman-teman Si Aquarian selalu siaga dibelakang, memberikan dukungan sepenuhnya.
Intinya, ketika
membaca semua sifat yang melekat pada bintang kita, bukan seratus persen
meyakini kebenarannya. Melainkan sifat-sifat yang dipaparkan itu dapat
dijadikan pedoman untuk memperbaiki diri. Kita ada di dunia ini karena Allah
SWT, yakinlah bahwa sifat yang kita miliki sudah digariskan oleh-Nya. Tugas
kita sebaiknya bermuhasabah diri sambil terus memperbaiki diri menjadi pribadi
yang makin baik dari hari ke hari.
5 Komentar
Bener mba, baca bkn mempercayai kebenarannya tp tmp u memperbaiki diri
BalasHapusSaya juga Aquarian. Hihihi.. Rebel iya.. nomor 1 dan nomor 7 iya banget.. nomor satu overthinking 🤣🤣🤣 .. nomor 7 : kadang kalo bikin project, konsep awalnya apa , di bagian akhir apa.. hahhaa.. sering ujug-ujug ganti..
BalasHapusWahahaha saya pun Aquariuuuuus wkwkw, seketika langsung ngangguk-ngangguk ih sambil bilang : 'Dooooh, iyaaa juga ih. ini saya banget' wkwkwk :D
BalasHapusWahhhh kalo gemini gimana yahh...
BalasHapussuamiku aquarius, juga anakku yg bungsu. tapi kalo utk suami, sifat2 di atas cm nomor 1 yg ga ada di dia.. dia mah selaluuuuu aja mikir positif trhadap apapun dan ke semua org. beda ama aku yg malah lbh hati2 kalo berhadapan dgn org baru ato situasi baru :D.
BalasHapustapi anakku yg bungsu, blm kliatan sih sifatnya. walopun sesama aquarius kyk papinya, tp menurut mama mertua si bungsu ini lbh banyak mirip ke sifat2 pisces yg suka iseng hahahaha.. tgl lahirnya mndekati akhir aquarius soalnya :p
Silahkan berkomentar yang sopan dan tidak saru, berkomentarlah menggunakan nama yang jelas, jangan nyepam atau meninggalkan konten dan link jualan, jadilah blogger yang sportif demi membangun hubungan baik. Terima kasih sudah mengunjungi blog ini...