Momen paling berkesan dalam hidup saya adalah lebaran. Saat inilah kami sekeluarga bisa mudik ke kampung halaman untuk bersilaturahmi dengan keluarga besar. Dimana sebuah kewajiban yang harus kami lakukan adalah tradisi sungkeman kepada orang tua di hari pertama lebaran. Inilah yang menjadikan lebaran sebagai hari spesial yang tidak boleh terlewatkan.
Karena kami sama-sama terlahir sebagai suku Jawa, hiruk pikuk kemeriahaan saat lebaran di Jawa menjadi sebuah momen yang selalu kami rindukan. Mulai dari tradisi mudik, tradisi sungkeman kepada orang tua sampai bersilaturahmi dengan keluarga besar, hingga tradisi kupatan (makan ketupat di hari raya ketujuh).
Membayangkan ketupat, seolah mata ini tertuju pada sajian lengkap ketupat lebaran, dimana ada ketupat sebagai makanan utama, ditambah sayur lodeh, ayam opor atau telur balado lengkap dengan bubuk kedelai dan sambal kepalanya. Rasanya nikmat sekali bisa menyantap hidangan ketupat lebaran di kampung halaman.
Berbicara tentang ketupat, sebenarnya makanan ini juga tidak asing di Bali. Orang Bali menyebutnya dengan "tipat". Namun berbeda dengan lauk pendamping ketupat. Kalau di Jawa ada ketupat lebaran dengan lauk lengkapnya, di Bali ada makanan khas yang bernama "tipat cantok" atau "tipat kuah ayam betutu", semacam gado-gadonya Bali. Ada juga tipat tahu, yaitu potongan ketupat yang dicampur dengan potongan tahu goreng lengkap dengan taoge dan disiram dengan bumbu kacang.
Tipat Kuah Ayam Betutu (dokpri) |
Bahkan, orang Bali sangat lihai merangkai janur menjadi tempat ketupat. Karena ketupat ini bukan hanya dijadikan makanan utama tipat cantok, tapi kerapkali dijadikan sesajen atau pelengkap saat mereka bersembahyang ke Pura.
Dan berbicara tentang cara memasak ketupat memang
perlu cara dan tekniknya sendiri. Selain pemilihan janur dan beras yang baik, perlu memperhatikan cara merebusnya. Untuk membuat ketupat cepat
empuk dan enak, dapat dilakukan dengan beberapa teknik, salah satunya menggunakan panci presto.
Bagaimana Memasak Ketupat Menggunakan Panci Presto?
Ada beberapa hal yang harus diperhatikan saat memasak ketupat menggunakan panci presto, diantaranya:
- Siapkan panci presto yang sudah diisi air. Isilah ketupat dengan beras yang sudah dibersihkan. Lalu masukkan ketupat tersebut dalam panci presto. Pastikan ketupat yang dimasukkan bisa terendam sempurna di dalam air. Kemudian masak hingga mendidih (ditandai dengan bunyi nyaring yang keluar dari panci presto). Kecilkan api, lalu biarkan masak lagi selama satu jam dengan api sedang.
- Sebelum membuka tutup panci presto, keluarkan uap dari panci presto. Caranya cukup dengan mengganjal besi yang ada di tutup panci dengan menggunakan sendok atau benda lainnya. Setelah uapnya keluar semua, lalu bukalah tutup panci. Ambil ketupatnya, tiriskan lalu gantung atau angin-anginkan hingga dingin.
Dengan kata lain, memasak ketupat menggunakan panci presto akan lebih cepat matang ketimbang memasaknya dengan panci biasa. Kalau dibilang memanfaatkan panci presto ini membuat ketupat masak lebih cepat satu jam dibanding panci biasa. Bagaimana cara membuat ketupat menggunakan panci presto? Berikut ini caranya:
Cara Membuat Ketupat
Bahan :
1 kilogram beras untuk lontong
20 cangkang ketupat ukuran sedang, rendam dalam air
Cara membuat :
1. Cucilah beras hingga bersih, tiriskan dan sisihkan.
2. Bersihkan sangkar ketupat lalu tiriskan.
3. Isilah beras kedalam cangkang hingga mencapai setengah dari volume sangkar
ketupat, tutup sangkar dengan cara menusuk salah satu helai ujung sangkar lalu sisipkan helai daun ketupat yang lain ke bagian yang ditusuk tadi, tarik
hingga ketupat tertutup dengan sempurna.
4. Isi panci presto dengan air secukupnya, masukkan cangkang ketupat
yang sudah diisi beras. Lalu tutup panci dengan benar dan rebus hingga matang
kurang lebih selama satu sampai satu setengah jam lamanya.
5. Jika menggunakan panci biasa untuk merebus ketupat dimungkinkan butuh waktu sekitar 4 - 6 jam untuk membuat ketupat benar-benar matang.
Penting diketahui, untuk menghasilkan ketupat yang enak sebaiknya menggunakan beras yang berkualitas bagus.
Nah, mudah bukan membuat ketupat. Memang lebih baik membuat ketupat sendiri di rumah agar hasilnya memuaskan. Berhubung ketupat ini tidak mengandung bahan pengawet, sehingga hanya mampu bertahan beberapa hari saja. Sebaiknya jangan terlalu berlebihan membuat ketupat bila dikonsumsi oleh keluarga sendiri.
Dan supaya ketupat lebih cepat masak, kita manfaatkan panci presto untuk merebusnya, karena dibandingkan panci biasa, memasak ketupat menggunakan panci presto lebih menghemat waktu. Nah, selamat mencoba!!!
0 Komentar
Silahkan berkomentar yang sopan dan tidak saru, berkomentarlah menggunakan nama yang jelas, jangan nyepam atau meninggalkan konten dan link jualan, jadilah blogger yang sportif demi membangun hubungan baik. Terima kasih sudah mengunjungi blog ini...