Investasi emas sampai saat ini masih menjadi investasi yang menguntungkan. Terlebih disaat harga emas naik seperti saat pandemi ini. Saking banyaknya orang yang menjual emas, sampai-sampai ada beberapa toko perhiasan yang tidak menjual emas sama sekali. Mereka hanya menerima orang yang menjual emas, karena minat pembeli disaat harga emas naik tentu makin sedikit.
Beberapa hari yang lalu, saya berjalan di sepanjang area toko perhiasan emas yang terletak di Denpasar. Hanya ingin tahu saja bagaimana kondisi toko perhiasan emas disaat harganya melambung.
Tidak semua toko memamerkan koleksi perhiasannya di etalase. Sebagian toko itu buka, namun etalasenya kosong. Mereka hanya menerima para penjual emas dan tidak berniat menjual emas karena sepi pembeli.
Justru yang ramai diluar toko. Banyak orang yang menjadi perantara jual beli emas. Ketika ada seseorang turun dari kendaraannya, mereka langsung berteriak:
"Jual emas mbak, bu"!
Ya...selalu teriakan itu yang saya dengar disaat melintasi trotoar didepan toko-toko perhiasan emas itu. Bisa jadi mereka mendapatkan keuntungan dengan menjadi perantara jual beli emas.
Dan emas, sampai saat ini masih menjadi perhiasan primadona bagi wanita. Dengan memakai perhiasan, wanita akan terlihat anggun dan tampil percaya diri. Permasalahannya, disaat Indonesia dilanda krisis gara-gara pandemi, akankah emas tetap menjadi perhiasan primadona?
Barangkali bagi sebagian wanita yang tidak terdampak pandemi, emas tetap menjadi primadona. Namun tidak bagi yang lain. Emas akan menjadi simpanan untuk dijual kembali disaat membutuhkan dana mendesak.
Terus terang, saya tidak memiliki koleksi perhiasan terlalu banyak. Hanya beberapa saja, seperti cincin dan gelang, yang hanya saya pakai saat acara tertentu. Selain tidak cukup memiliki dana untuk membelinya, kulit saya alergi perhiasan. Lubang telinga akan luka bila kelamaan memakai anting. Demikian juga dengan leher akan gatal dan memerah bila terus menerus memakai kalung. Paling aman tidak memakai apa-apa demi menghindari jambret yang berkeliaran mencari mangsa heheheh.....
Macam-Macam Investasi Emas
1. Arisan Emas
Investasi emas saya alihkan dengan cara membeli emas batangan alias emas antam atau logam mulia.
Wuiiih berapa duit?
Barangkali orang pasti mengira saya punya banyak dana karena bisa memiliki simpanan emas antam. Jangan salah ya. Saya memiliki simpanan emas antam gara-gara ikut arisan emas. Awalnya ragu, namun arisan yang saya ikuti ini sangat amanah dan bisa dipercaya. Sebelum mengikuti arisan saya diharuskan mengirim foto KTP dan surat nikah, setelah itu baru dimasukkan dalam sebuah grup dan harus mengikuti aturan yang berlaku.
Arisan emas yang saya ikuti seperti layaknya arisan biasa, yang diikuti oleh beberapa orang dan berlangsung sekian putaran. Untuk emas yang didapatkan tergantung arisan yang kita ikuti. Saya menyisihkan sebagian gaji suami untuk ikut arisan emas ini.
Sebagai contoh, saya mengikuti arisan emas 10 gram dengan harga kisaran 6 juta. Arisan ini diikuti oleh 10 orang dan berlangsung selama 10 bulan. Ini artinya masing-masing peserta wajib membayar 600 ribu setiap bulan selama 10 kali. Biasanya admin memberlakukan tambahan dana, seperti ongkos kirim dan sebagainya. Sedang pembayaran dilakukan dengan transfer ke rekening admin paling lambat tanggal 5 setiap bulannya. Nanti bila semua anggota sudah membayar, maka admin akan mengocok arisan tersebut dengan cara share video ke whatsapp grup. Begitu sudah didapatkan pemenangnya, maka keesokan harinya emas tersebut dikirim admin ke alamat pemenang.
Cukup simpel bukan arisan emas ini? Namun jangan sembarangan ikut arisan emas, karena diluaran sana masih banyak penipu yang berkedok investasi emas yang menggiurkan. Harus benar-benar teliti dan melihat siapa yang bertanggung jawab sebagai admin dari arisan semacam ini.
2. Nabung Emas di Pegadaian
Selain ikut arisan emas, investasi emas bisa dilakukan dengan nabung emas di pegadaian. Caranya pun cukup mudah, cukup datang ke kantor pegadaian setempat dengan membawa fotokopi KTP yang masih berlaku. Sedang biaya administrasinya kisaran 10 ribu rupiah dengan memilih investasi emas yang ingin diikuti secara bebas. Mulai dari emas 0,1 gram. Jika penasaran bisa melihat referensinya di google atau datang langsung ke kantor Pegadaian terdekat.
3. Nabung Emas Lewat Tokopedia
Toko Emas KohiNoor yang ramai pengunjung (credit) |
Beberapa hari yang lalu, saya berjalan di sepanjang area toko perhiasan emas yang terletak di Denpasar. Hanya ingin tahu saja bagaimana kondisi toko perhiasan emas disaat harganya melambung.
Tidak semua toko memamerkan koleksi perhiasannya di etalase. Sebagian toko itu buka, namun etalasenya kosong. Mereka hanya menerima para penjual emas dan tidak berniat menjual emas karena sepi pembeli.
Justru yang ramai diluar toko. Banyak orang yang menjadi perantara jual beli emas. Ketika ada seseorang turun dari kendaraannya, mereka langsung berteriak:
"Jual emas mbak, bu"!
Ya...selalu teriakan itu yang saya dengar disaat melintasi trotoar didepan toko-toko perhiasan emas itu. Bisa jadi mereka mendapatkan keuntungan dengan menjadi perantara jual beli emas.
Dan emas, sampai saat ini masih menjadi perhiasan primadona bagi wanita. Dengan memakai perhiasan, wanita akan terlihat anggun dan tampil percaya diri. Permasalahannya, disaat Indonesia dilanda krisis gara-gara pandemi, akankah emas tetap menjadi perhiasan primadona?
Barangkali bagi sebagian wanita yang tidak terdampak pandemi, emas tetap menjadi primadona. Namun tidak bagi yang lain. Emas akan menjadi simpanan untuk dijual kembali disaat membutuhkan dana mendesak.
Terus terang, saya tidak memiliki koleksi perhiasan terlalu banyak. Hanya beberapa saja, seperti cincin dan gelang, yang hanya saya pakai saat acara tertentu. Selain tidak cukup memiliki dana untuk membelinya, kulit saya alergi perhiasan. Lubang telinga akan luka bila kelamaan memakai anting. Demikian juga dengan leher akan gatal dan memerah bila terus menerus memakai kalung. Paling aman tidak memakai apa-apa demi menghindari jambret yang berkeliaran mencari mangsa heheheh.....
Macam-Macam Investasi Emas
credit |
Investasi emas saya alihkan dengan cara membeli emas batangan alias emas antam atau logam mulia.
Wuiiih berapa duit?
Barangkali orang pasti mengira saya punya banyak dana karena bisa memiliki simpanan emas antam. Jangan salah ya. Saya memiliki simpanan emas antam gara-gara ikut arisan emas. Awalnya ragu, namun arisan yang saya ikuti ini sangat amanah dan bisa dipercaya. Sebelum mengikuti arisan saya diharuskan mengirim foto KTP dan surat nikah, setelah itu baru dimasukkan dalam sebuah grup dan harus mengikuti aturan yang berlaku.
Arisan emas yang saya ikuti seperti layaknya arisan biasa, yang diikuti oleh beberapa orang dan berlangsung sekian putaran. Untuk emas yang didapatkan tergantung arisan yang kita ikuti. Saya menyisihkan sebagian gaji suami untuk ikut arisan emas ini.
Sebagai contoh, saya mengikuti arisan emas 10 gram dengan harga kisaran 6 juta. Arisan ini diikuti oleh 10 orang dan berlangsung selama 10 bulan. Ini artinya masing-masing peserta wajib membayar 600 ribu setiap bulan selama 10 kali. Biasanya admin memberlakukan tambahan dana, seperti ongkos kirim dan sebagainya. Sedang pembayaran dilakukan dengan transfer ke rekening admin paling lambat tanggal 5 setiap bulannya. Nanti bila semua anggota sudah membayar, maka admin akan mengocok arisan tersebut dengan cara share video ke whatsapp grup. Begitu sudah didapatkan pemenangnya, maka keesokan harinya emas tersebut dikirim admin ke alamat pemenang.
Cukup simpel bukan arisan emas ini? Namun jangan sembarangan ikut arisan emas, karena diluaran sana masih banyak penipu yang berkedok investasi emas yang menggiurkan. Harus benar-benar teliti dan melihat siapa yang bertanggung jawab sebagai admin dari arisan semacam ini.
2. Nabung Emas di Pegadaian
credit |
Selain ikut arisan emas, investasi emas bisa dilakukan dengan nabung emas di pegadaian. Caranya pun cukup mudah, cukup datang ke kantor pegadaian setempat dengan membawa fotokopi KTP yang masih berlaku. Sedang biaya administrasinya kisaran 10 ribu rupiah dengan memilih investasi emas yang ingin diikuti secara bebas. Mulai dari emas 0,1 gram. Jika penasaran bisa melihat referensinya di google atau datang langsung ke kantor Pegadaian terdekat.
3. Nabung Emas Lewat Tokopedia
credit |
Tokopedia Emas bekerjasama dengan Pegadaian kini memberikan pelayanan tabungan emas yang aman dan terpercaya. Kita bisa menabung mulai dari Rp. 500,- dan setiap gramnya bisa dikonversikan ke bentuk fisik emas yang bisa dititipkan ke Pegadaian.
Menabung di Pegadaian ini aman dan terpercaya, karena dibawah pengawasan Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Disamping itu pelanggan juga bisa menikmati peluang menjual emas dengan harga yang lebih tinggi. Bahkan, untuk jual beli emas pun bisa dilakukan dimana saja tanpa ribet.
Keuntungan lain dari nabung emas di Tokopedia Emas yaitu adanya membership bagi penabung, mulai dari level Gold Club, Gold Prime, dan Gold Prestige. Setiap level membership mempunyai manfaat dan keuntungan masing-masing.
Gold Club
Gold Club ini diperuntukkan bagi:
- Semua pengguna baru
- Semua pengguna lama yang belum verifikasi online
- Semua pengguna lama yang belum verifikasi offline
Gold Prime
Manfaat dan Keuntungan bagi Gold Prime yaitu:
- Member yang punya emas 1-10 gram (member baru dan lama)
- Member yang sudah verifikasi online
- Member dapat transaksi emas 10 gram per bulan
- Member dapat mengaktifkan fitur langganan emas
Gold Prestige
Manfaat dan keuntungan bagi Gold Prestige yaitu:
- Member yang punya emas > 10 gram
- Member yang sudah verifikasi offline ke cabang Pegadaian terdekat
- Member dapat transaksi emas (jual-beli) tanpa limit per bulan.
- Member dapat mengaktifkan fitur langganan emas
Pasti penasaran bukan, bagaimana cara menabung di Tokopedia Emas?
Cukup mudah menabung emas di Tokopedia, tinggal klik Tokopedia Emas. Lalu ikuti langkah berikut:
- Tentukan berapa rupiah yang ingin kamu belanjakan atau berapa gram emas yang ingin dibeli.
- Pilih metode pembayaran yang paling mudah dan sesuai kebutuhan.
- Setelah pembayaran terverifikasi, emas akan langsung masuk ke tabungan Tokopedia Emas kamu.
(sumber: Tokopedia)
Nah, mudah bukan cara berinvestasi emas. Tak harus membeli emas secara cash, namun dengan menyisihkan sebagian pendapatan maka kamu bisa berinvestasi emas. Tinggal pilih mau ikut arisan emas seperti saya, datang ke Pegadaian terdekat atau ikut nabung emas melalui Tokopedia.
Menabung emas termasuk salah satu investasi yang menguntungkan, terlebih disaat pandemi ini. Dimana harga kebutuhan di pasaran semakin naik. Meski kita sudah berhati-hati mengelola keuangan dengan baik, dengan membuat pos-pos pengeluaran, namun bila harga kebutuhan makin naik, tentunya pos pengeluaran pun juga makin bertambah.
Satu-satunya cara selain harus berhemat, bisa menjual emas ketika membutuhkan dana yang bersifat mendesak. Harga buyback emas antam saat ini lebih tinggi dibandingkan harga beli saat saya mengikuti arisan emas. Jadi saat inilah saat yang tepat untuk menjual kembali emas simpanan kita. Namun tetap harus dipertimbangkan, bahwa menjual sebagian emas simpanan akan berakibat kita tidak mempunyai simpanan emas kembali. Belum tentu disaat pandemi berakhir harga emas akan turun dan kita bisa kembali membelinya.
Menjual emas adalah alternatif terakhir disaat kita membutuhkan dana mendesak, sementara kita tidak memiliki cukup dana yang bisa digunakan. Terlebih bagi para orang tua yang harus mendaftarkan putra-putrinya ke jenjang sekolah yang lebih tinggi. Dimana penghasilannya berkurang karena pandemi, sementara tabungan pendidikan belum tersedia, maka disinilah keuntungan memiliki investasi emas. Tabungan emasnya bisa dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan pendidikan.
Semoga kita selalu dalam lindungan Allah SWT dan diberikan kemudahan dalam segala hal. Tetap jaga kesehatan dan marilah hidup hemat. Sesungguhnya kita mendapatkan banyak hikmah disaat pandemi ini.
22 Komentar
Iya Mbak, investasi emas memang menguntungkan terutama untuk jangka panjang misal untuk biaya kuliah anak.
BalasHapusSekarang banyak masyarakat yang mulai melek dengan investasi emas, keluarga terdekat bahkan sudah lama invest ke sini. Namun aku baru tahu ternyata Tokopedia kerjasama dengan pegadaian bisa menabung juga emas ya.
BalasHapusInvestasi emas memang menguntungkan untuk ke depannya ya. Jika keadaan darurat dan ingin menjualnya krn butuh dana, bisa langsung dijual saat itu juga. Prosesnya lebih cepat dibanding investasi di bidang property yg masih harus nunggu ada pembeli.
BalasHapusSedari dulu memang sudah diajarkan sama mama untuk nabung beli emas sih. Dulu rajin beli cincin. Ternyata sekarang harga emas jadi bagus yah, bagus banget buat investasi. Lebih praktis nih sekarang bisa nabung emas via Tokopedia
BalasHapusSaya pernah dengar nih tentang tokopedia emas, tapi baru lebih jelas setelah baca ini, menarik banget ya.
BalasHapusInvestasi emas memang penting, sebagai jaga-jaga di masa sulit, kayak sekarang ini nih.
Apalagi makin dimudahkan dengan melalui tokopedia emas :)
wah baru tau nih di Tokopedia ada tabungan emas, mau ah coba ke tokopedia mau pelajari lagi. Kebetulan emang lagi cari investasi
BalasHapusdari dulu aku pengen nabung emas, biasanya nabung emas di toped tuh dari beli pulsa sama token listrik yang dibuletin :)
BalasHapusBaru tau bisa nabung emas di toped. Iya nabung emas paling menguntungkan sekarang.
BalasHapusBaru tau kak kalau ditokopedia kita bis anabung emas. Makasih loh kak infonya. Kalau nabung emas kedepannya emang bisa lebih baik yah kak
BalasHapuskalau arisan emas gitu ataupun investasi lainnya harus berhati2, harus orang yg dipercaya, lebih bagus lagi sih kalau arisan emasnya ama orang yg kerja di Pegadaian misalnya ya, jadi jelas tuh, bisa diinfo juga tiap hari harga emas yg berlaku.
BalasHapussaya juga ada Tabungan Emas Pegadaian Mbak, tapi belakangan jarang diisi karena banyak keperluan yang lebih mendesak lainnya nih, semoga nanti bisa rajin nyisihin lagi biar bisa isi tabungannya.
oalaahh, ada Tabungan emas di Tokopedia ya sekarang? pantesan aja kemarin pas mau bayar tagihan, di checkout nya ada pilihan nabung emas, belum sempat cari tahu sih, ternyata oh ternyata, makasih udah share ini ya Mbak, jadi tahu sekarang :)
Iya mbak, investasi emas dari dulu memang menarik ya, apalagi di masa pandemik seperti ini, thanks infonya ya mbak
BalasHapusDengan menabung emas ini ngebantu juga ya mba di kondisi seperti sekarang untuk ada investasi ya
BalasHapusAsyik juga ya Tokopedia ada kerja sama dengan Pegadaian untuk tabungan emas. Bisa dijadikan investasi agar ketika kondisi mendesak sudah punya simpanan emas yang siap dicairkan.
BalasHapusSaya termasuk yang lebih memilih emas sebagai alternatif untuk berinvestasi. Dan saya juga punya pengalaman menabung emas di pagadaian. Sangat membantu ketika dibutuhkan
BalasHapusSaat ini baru nabung emas di pegadaian sih, jadi pengen cobain nabung emas di Tokopedia, banyak benefitnya juga
BalasHapusAlhamdulillah sudah ikutan nabung emas di Tokopedia walaupun hanya beberapa ribu rupiah sisa kembalian haha. Jadi pengen diseriusin ah. Semoga bisa jadi lahan investasi.
BalasHapusWeee, ada juga ya nabung emas di tokopedia, makasih banyak ya, Mbak, infonya ini, investasi emas ga ada ruginya.
BalasHapusSeru juga nabung emas ya mbak, aku dulu pernah dan baru tahu kalau di Tokopedia juga sekarang ada nabung emas jadi untung dan saat diperlukan bisa diambil ya mbak.
BalasHapusada yaaa mba pilihan menabung emaaas .. dan memang harganya oke başkan cenderung naik teruuus ya mbaaa
BalasHapusAku merasa beruntung banget nih mbak dg kebiasaan nabung emas. Kemarin untuk biaya pendidikan anakku butuh belasan juta dg jual emas
BalasHapusIya salah satu investasi yang pencairan dananya cepat adalah emas yaa, kak..
BalasHapusKapanpun dibutuhkan.
Dan in syaa Allah harganya relatif stabil.
Wah aku batu tahu nih tabungan emas mba bisa juga di tokopedia tahunya cuman di pegadaian ntar ngulik ah tokped
BalasHapusSilahkan berkomentar yang sopan dan tidak saru, berkomentarlah menggunakan nama yang jelas, jangan nyepam atau meninggalkan konten dan link jualan, jadilah blogger yang sportif demi membangun hubungan baik. Terima kasih sudah mengunjungi blog ini...